BANGGAI, MERCUSUAR – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) memberikan penghargaan kepada JOB Tomori, atas dedikasi dan komitmen perusahaan hulu migas tersebut dalam memajukan PWI Kabupaten Banggai.
Penghargan tersebut diberikan Wakil Ketua Bidang Pendidikan PWI Pusat, I Gusti Made Dwikora Putra, dan diterima langsung Relation Security dan Comdev Manajer JOB Tomori, Visnu C. Bhawono, pada kegiatan edukasi media dan media gathering tahun 2023, di salah satu hotel di Luwuk, Sabtu (25/11/2023).
Dalam sambutannya, I Gusti Made Dwikora Putra menyampaikan pentingnya edukasi media untuk mencapai visi-misi PWI Pusat periode 2023-2028, yang fokus pada peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) wartawan.
“Peningkatan SDM itu menjadi salah satu prioritas program PWI Pusat saat ini. Jadi dalam konteks ini, JOB Tomori diakui atas kontribusinya, terutama dalam mendukung PWI Kabupaten Banggai dalam program sertifikasi wartawan,” kata Dwikora.
Ia berharap, hubungan yang baik antara PWI dengan JOB Tomori terus berkembang, membawa dampak positif dalam upaya peningkatan profesionalisme media ke depan lebih baik lagi.
Sementara Visnu Bhawono menyampaikan komitmen JOB Tomori untuk memperkuat hubungan positif dengan PWI Banggai dan wartawan, yang merupakan salah satu mitra kerja yang baik selama ini. Olehnya itu, peran JOB Tomori dalam mendukung peningkatan kualitas dan kemampuan wartawan dilakukan, agar menjadikan wartawan lebih profesional dalam menjalankan tugas jurnalistik.
“Kami berkomitmen membangun hubungan yang positif, dan terus mendukung pengembangan keterampilan para pekerja media, terutama dalam upaya meningkatkan kualitas dan kemampuan, agar para pekerja media semakin profesional dalam melaksanakan tugas-tugas jurnalistik,” kata Visnu.
Dengan adanya sinergi antara PWI dan JOB Tomori, lanjutnya, diharapkan tercipta lingkungan yang mendukung pertumbuhan dan pengembangan para wartawan, menciptakan generasi wartawan yang andal dan profesional dalam melaksanakan tugasnya. */PAR