Ketua DMI Sulteng Lantik Pengurus DMI Sigi 

DMI-924023d6
Ketua DMI Sulteng, Ahmad Ali, saat menyerahkan bendera pataka kepada Ketua DMI Sigi yang baru dilantik, Moh Agus Lamakarate, di lapangan sepakbola, Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Senin (30/5/2022). FOTO: SANAJI/MS

 SIGI, MERCUSUAR – Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Ahmad Ali, melantik pengurus DMI Sigi masa khidmat 2022-2027, di lapangan sepakbola, Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Senin (30/5/2022).

Ketua PW Sulteng dalam sambutannya mengatakan, dengan terbentuknya dan dilantiknya pengurus DMI Kabupaten Sigi, dapat memakmurkan masjid dan aktivitas organisasi kemasjidan di Sigi berjalan baik. 

Selanjutnya, dapat melayani dan membimbing para pengurus masjid yang ada di tiap-tiap desa. Insa Allah masjid tersebut bisa indah, kemudian masyarakat nyaman dalam beribadah. 

Sementara itu, Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Sigi, Muh Basir, menyampaikan apresiasi dengan dilantiknya pengurus DMI Sigi. Kepada Ketua, pengurus dan anggota DMI Sigi yang baru dilantik untuk bekerja bersama-sama. 

Kata dia, karena untuk menjalankan sebuah organisasi tidak hanya seorang ketua, akan tetapi harus dijalankan bersama pengurus dan anggota. 

“Pengurus DMI Sigi yang baru dilantik, diharapkan dapat memakmurkan masjid,” ujarnya. 

Lanjutnya, hal tersebut seperti tujuan mulia sebuah organisasi demi memakmurkan dan menghidupkan fungsi masjid sebagai rumah ibadah. 

Pengembangan masyarakat dan persatuan umat, kami berharap kehadiran DMI di Sulteng, khususnya Kabupaten Sigi dapat menjadikan masjid sebagai kegiatan masyarakat dalam dakwah islam. 

Selain pelantikan pengurus DMI Sigi, juga dirangkaikan dengan tabliq akbar dengan penceramah Ustaz Das’ad Latif. 

Hadir dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Sulteng, Kapolres Sigi, Pabung 1306 Palu, Ketua MUI Sigi, para pejabat Sigi, dan para undangan lainnya. AJI

Pos terkait