Pemkab Sigi Serahkan Bantuan Pangan ke Warga 

BANTUAN-169a69ea

SIGI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP), menyerahkan bantuan pangan berupa beras, kepada warga Huntara PMI Desa Lolu, Kecamatan Sigi Biromaru dan warga Desa Rogo, Kecamatan Dolo Selatan, Rabu (29/9/2021).

Adapun rincian bantuan pangan tersebut, untuk warga Huntara PMI Desa Lolu, Kecamatan Sigi Biromaru sebanyak 724 kilogram (kg) untuk 44 Kepala Keluarga (KK). Sedangkan bantuan untuk warga Desa Rogo, Kecamatan Dolo Selatan sebanyak 1.500 kg untuk 80 KK. 

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati (Wabup) Sigi, Samuel Yansen Pongi mengatakan, penyerahan bantuan pangan berupa beras, merupakan bagian program yang sudah direncanakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi, khususnya warga yang masih tinggal di Huntara. 

Diharapkan,  bantuan pangan ini dapat meringankan beban warga pascabencana dan di masa pandemi COVID-19, mengingat saat ini sektor ekonomi maupun lapangan kerja masih sulit. 

“Walaupun jumlah bantuan tidak banyak, namun hal tersebut dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan,” ujarnya. 

Diimbau kepada warga, agar terus menerapkan protokol kesehatan (prokes), jangan kasih kendor. Ia berharap semoga pandemi ini segera berlalu. AJI

 

Pos terkait