Koramil 01/PB Salurkan BLT dan Minyak Goreng 

Koramil 01PB Salurkan BLT dan Minyak Goreng-6522e5de
Danramil  01/PB, Lettu Inf Safir saat menyerahkan BLT dan minyak goreng kepada warga penerima manfaat di Makoramil 01/PB, Jalan Bantilan, Palu. FOTO: DOK Makoramil 01/PB

PALU, MERCUSUAR –  Koramil 01/PB, Kodim 1306/KP  menyalurkan dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan minyak goreng bagi penerima manfaat  di wilayahnya, Rabu (18/5/2022).  Bantuan diharapkan bisa meringakan beban ekonomi.

Danramil  01/PB, Lettu Inf Safir mengatakan, kegiatan penyaluran BLT dan minyak goreng dilakukan secara serentak di beberapa koramil yakni Koramil 01/Palu Barat, Koramil 07/Tawaeli dan Koramil 16/Palu selatan.  Jumlah warga  Kota Palu yang menerima bantuan sebanyak  6.600 orang. 

Warga menerima bantuan sebesar Rp 300 ribu per Kepala Keluarga (KK). Penerima wajib menunjukkan identitas Kartu Keluarga  dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Safir berharap, bantuan ini dapat  dimanfaatkan warga sebagaimana mestinya dan sekaligus memulihkan ekonomi warga di tengah pandemi Covid 19. Kegiatan juga menerapkan protokol kesehatan (Prokes). 

Penyaluran bantuan dihadiri Camat Palu Barat,  kapau  Bauwo, Camat Tatanga, Camat Ulujadi  diwakili Anwar Daud dan Kapolsek Palu Barat di wakili Iptu Setiarjo.  IKI

Pos terkait